Scroll untuk baca artikel
News

Antusiasme Amatir Radio Meriahkan HUT ORARI

48
×

Antusiasme Amatir Radio Meriahkan HUT ORARI

Sebarkan artikel ini

Kabar NGetren/Banyumas – Semangat juang, kebersamaan, dan persatuan anggota ORARI terlihat jelas dalam rangkaian perayaan HUT ORARI ke-55 yang diselenggarakan pada Anniversari Award 2023 mulai dari tanggal 9 Juli hingga 16 Juli 2023. 

Dalam acara ini, anggota ORARI berkomunikasi dua arah melalui frekuensi yang telah dialokasikan sesuai dengan aturan main yang ditetapkan oleh Panitia.
Salah satu pasangan suami istri anggota ORARI dari Lokal Kabupaten Banyumas, yaitu Wahyu Yuwono Suwondo (YG2BKL) dan Yuniati (YD2RLO), ikut berpartisipasi dengan antusiasme dalam semua kegiatan ORARI. 
Mereka didampingi oleh sahabat karib mereka, Kuswanto (YC2CUS), dan Tim ARDF Banyumas yang dipimpin oleh Giatno (YC2TKB). Dengan hobi amatir radio yang mereka miliki, mereka berkomitmen untuk terus berpartisipasi dalam segala kegiatan ORARI.
Baca Juga  Sosialisasi Empat Pilar MPR Bersama Forum Kepala Sekolah se-Kabupaten Purbalingga, Ketua MPR RI Bamsoet Minta Wapadai Penyebaran Paham Radikalisme di Sekolah
Wahyu Yuwono Suwondo (YG2BKL) menjelaskan bahwa dunia amatir radio telah menjadi hobinya sejak masih duduk di bangku sekolah. 
Begitu juga dengan istrinya, Yuniati (YD2RLO), yang mengaku telah senang berorganisasi sejak masih sekolah dan bahkan saat ini masih aktif menjadi Ketua RT di Desa Dukuwaluh, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. 
Wahyu dan Yuniati menyampaikan hal ini dengan penuh semangat ketika ditemui oleh awak media di rumah mereka pada hari Sabtu (16/07/2023).
“Karena hobi amatir radio melekat dalam jiwa kami yang gemar berorganisasi, kami terus berpartisipasi dan berharap anggota ORARI menjadi lebih semangat dalam setiap kegiatan. Saya mendukung istri saya untuk menjadi NCS (Net Control Station) dalam setiap kegiatan ORARI,” jelas Wahyu.
Baca Juga  Menteri PANRB Minta Seleksi Ketat ASN yang Dipindahkan ke IKN
Wahyu juga menegaskan bahwa karena hobi ini, dia bertekad untuk terus berpartisipasi dalam rangkaian perayaan HUT ORARI ke-55 dengan menggunakan perangkat komunikasi amatir radio, asesoris, dan kelengkapannya, demi menyemarakan Anniversari Award kali ini.
Dalam rangka memberikan semangat kepada sesama anggota ORARI, Wahyu mengaku telah beberapa kali terlibat secara langsung dalam kegiatan tersebut.
“Walaupun biaya menjadi perhatian, bukan berarti biaya tersebut menjadi halangan. Dalam semangat kebersamaan dan persatuan, semua masih dapat tercapai dengan dukungan dari sahabat-sahabat. Di era milenial ini, kita harus saling menyemangati,” tegasnya.
Lebih lanjut, Wahyu menjelaskan bahwa Yuniati (YD2RLO) telah diminta melalui telepon oleh Inisiator NCS Call Area 2 Jawa Tengah untuk berpartisipasi menjadi NCS dengan panggilan YH2AA dalam perayaan HUT ke-55 ORARI Anniversari Award 2023 dengan mode telepon (SSB) pada HF 40M Band.
Baca Juga  Santunan Diserahkan oleh Bupati Purbalingga kepada Keluarga Korban Kebakaran

Yuniati diharapkan dapat menjalankan tata cara berkomunikasi yang baik, benar, santun, sabar, melayani, dan menjunjung tinggi kode etik amatir radio.

“Semua perangkat komunikasi sudah siap digunakan oleh Yuniati (YD2RLO) sebagai NCS YH2AA untuk melakukan komunikasi melalui HF. Dia akan didampingi oleh Kuswanto (YC2CUS) yang akan secara langsung menginput data secara online,” tambah Wahyu.

Dengan semangat persatuan dan dukungan dari sahabat-sahabat mereka, mereka berhasil melibatkan diri dalam acara tersebut tanpa terhalang oleh biaya. (red)

Kabar Ngetren

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News.