Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Haflah Akhirussanah dan Menyambut Bulan Suci Ramadhan di Simpang Rimba

44
×

Haflah Akhirussanah dan Menyambut Bulan Suci Ramadhan di Simpang Rimba

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Bangka Selatan – Pada malam Minggu, 3 April 2024, Masjid Al-Muhajirin di Simpang Rimba menjadi pusat kegiatan yang memikat perhatian seluruh warga, baik dari Desa Simpang Rimba sendiri maupun sekitarnya. Acara yang diselenggarakan adalah Haflah Akhirussanah Tk/TPA & Madrasah Diniyyah Nurul Huda Simpang Rimba yang ke-II, sekaligus menyambut bulan suci Ramadaan 1445 Hijriah. Minggu, 3/3.

Kehadiran warga dari berbagai kalangan, termasuk pengurus masjid, ustadz, tokoh agama, dan masyarakat sekitar, membuat Masjid Al-Muhajirin penuh sesak. Antusiasme masyarakat untuk mendengarkan ceramah ustadz dan menyambut bulan suci Ramadhan terasa kental.

Baca Juga  Suka Cita Natal, 35 Narapidana Rutan Rengat Terima Remisi Khusus Hari Natal

Acara dimulai pukul 20.24 Wib, dengan pembacaan Asmaul Husna, ayat-ayat suci Al-Quran, dan sholawat Nabi Muhammad. Prosesi wisuda tahfidz Juz 30 turut menjadi momentum penting dalam kegiatan tersebut, diikuti dengan ceramah tausiah yang disampaikan oleh Habib Husein Bin Umar Assegaf.

Dalam tausiahnya, Habib Husein Bin Umar Assegaf memberikan nasihat kepada para hadirin, terutama terkait pentingnya pendidikan agama bagi anak-anak. Ia menekankan pentingnya memperkuat pondasi iman sejak dini melalui pendidikan di TPA dan madrasah. Menurutnya, hal ini akan membentuk generasi yang kuat imannya dan mampu menjaga ajaran agama dengan baik.

Baca Juga  Sebulan Dibentuk, Satgas TPPO Polri Sikat 714 Tersangka

Tidak hanya memberikan nasihat, Habib Husein Bin Umar Assegaf juga mengapresiasi kegiatan tersebut dan mengharapkan perhatian lebih dari pemerintah terhadap pendidikan agama di desa tersebut. Ia yakin bahwa dengan fondasi iman yang kuat, generasi muda akan menjadi pemimpin yang baik di masa depan.

Kegiatan berjalan lancar dan penuh semangat, ditutup dengan doa bersama dan rasa syukur kepada Allah. Camat Simpang Rimba, Nurmansyah S.T., serta Habib Husein Bin Umar Assegaf memberikan apresiasi penuh terhadap kegiatan tersebut, menegaskan pentingnya kolaborasi antara masyarakat, lembaga pendidikan, dan pemerintah dalam memajukan pendidikan agama di wilayah tersebut.

Baca Juga  Ditjen Bina Adwil: Sinkronisasi Data Pulau dan Klarifikasi Nama Wilayah Administratif

Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk merayakan akhir tahun ajaran dan menyambut bulan suci Ramadhan, tetapi juga sebagai bentuk komitmen bersama dalam memperkuat pendidikan agama di lingkungan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi generasi mendatang. Putri Simba. 

Kabar Ngetren

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News.