Kabar Ngetren/Lampung – Komunitas Pulang Jumat Kembali Ahad Lampung (KPJKA-Lampung) kembali mengadakan Acara Buka Puasa Bersama sebagai bagian dari misi sosial untuk berbagi kebahagiaan dan keberkahan di bulan suci Ramadhan 1445H. Acara yang diselenggarakan di Kampoeng Bamboe Restaurant ini mengundang anak-anak yatim dan piatu dari beberapa lembaga sosial di Lampung. Sabtu, 6/4.
Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial, KPJKA-Lampung bertujuan untuk memberikan pengalaman berharga dan mempererat ikatan kebersamaan antara anggota komunitas dan anak-anak yang membutuhkan kasih sayang dan perhatian. “Kami berharap melalui acara ini, kami dapat memberikan kebahagiaan dan dukungan moral bagi anak-anak yang kurang beruntung,” ujar Ketua KPJKA, Hi. Rustam Fauzi, S.E., M.Ak.
Selain acara buka puasa bersama, KPJKA-Lampung juga memberikan Kartu Tanda Anggota (KTA) kepada anggotanya. KTA ini tidak hanya sebagai identitas anggota, tetapi juga dapat berfungsi sebagai E-Money untuk berbagai transaksi pembayaran seperti tol, parkir, dan mendapatkan diskon di merchant-merchant yang telah bekerja sama.
Dengan 475 anggota dari berbagai profesi dan latar belakang pendidikan, KPJKA Lampung berkomitmen untuk menjadi komunitas yang profesional, adil, transparan, bertanggung jawab, dan independen. Visi dan misi komunitas ini adalah memberikan manfaat bagi anggotanya serta masyarakat secara umum.
“Ke depan, KPJKA tidak hanya akan berfungsi sebagai sarana berbagi informasi antara Lampung dan Jakarta, tetapi juga akan berperan sebagai kontrol dalam meningkatkan kualitas layanan transportasi publik, khususnya jalur Lampung-Jakarta,” ungkap Ketua KPJKA Lampung, Hi. Rustam Fauzi, S.E., M.Ak., saat menutup kegiatan buka bersama.
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, KPJKA-Lampung terus berkontribusi dalam memajukan kesejahteraan masyarakat dan membangun solidaritas di tengah-tengah keberagaman. eFHa.