BeritaHeadlineKesehatanNewsTrending

Tes Kesegaran Jasmani Kodim 0724/Boyolali TA 2024

17
×

Tes Kesegaran Jasmani Kodim 0724/Boyolali TA 2024

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Boyolali – Prajurit Kodim 0724/Boyolali menjalani Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik Semester II TA 2024 di Lapangan Atletik Mojosongo, Mojosongo, Boyolali, Selasa, (15/10). Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang diadakan oleh komando atas untuk memastikan kesiapan fisik prajurit dalam menjalankan tugas mereka dengan optimal.

Pelaksanaan tes samapta bertujuan untuk mengevaluasi dan meningkatkan kemampuan fisik prajurit TNI AD di Kodim 0724/Boyolali. Dengan fisik yang terlatih dan prima, prajurit dapat menjalankan tugas pokoknya secara maksimal dan efektif. Tes ini menjadi bagian penting dalam memastikan kesiapan personel untuk menghadapi berbagai situasi di lapangan.

Sebelum mengikuti tes, seluruh peserta diwajibkan menjalani pemeriksaan tensi tekanan darah yang dilakukan oleh tim kesehatan dari Klinik Kartika 24 Boyolali. Hanya prajurit yang dinyatakan sehat dan memenuhi syarat yang diizinkan untuk melanjutkan ke tahap tes fisik berikutnya.

Tes kesegaran jasmani ini mencakup dua bagian utama, yaitu:

1. Tes Kesegaran A: Lari sejauh 3.200 meter.

2. Tes Kesegaran B: Termasuk beberapa latihan fisik seperti pull-up, sit-up, push-up, dan shuttle run. Selain itu, juga dilakukan tes kemampuan renang militer dengan jarak 50 meter.

Baca Juga  Debat Kewenangan Kejaksaan: Antara Superbody dan Pemberantasan Korupsi

Dalam arahannya, tim dari Jasrem 074/Warastratama menekankan pentingnya mengikuti prosedur yang telah ditetapkan. Mulai dari pengisian data, pemeriksaan tensi, hingga pelaksanaan kegiatan, semua harus berjalan sesuai aturan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, seperti cedera yang dapat merugikan personel.

Dandim 0724/Boyolali, Letkol Inf Wiweko Wulang Widodo, S.Pd., M.Han, menjelaskan bahwa tes kesegaran jasmani ini wajib diikuti oleh setiap prajurit. Selain sebagai bagian dari persiapan fisik, tes ini juga menjadi salah satu syarat untuk kenaikan pangkat. Hasil tes yang memenuhi kriteria, sesuai kategori usia prajurit, sangat penting dalam menentukan kelayakan prajurit untuk berbagai seleksi pendidikan di lingkungan TNI.

Baca Juga  Ditjen Bina Bangda Kemendagri Dukung Percepatan Penurunan Stunting Daerah

“Kami menekankan pentingnya latihan fisik secara teratur. Waktu pembinaan fisik harus dimanfaatkan sebaik-baiknya agar prajurit selalu dalam kondisi prima untuk menjalankan tugas,” ujar Letkol Inf Wiweko.

Kegiatan tes kesegaran jasmani ini berlangsung dengan lancar, tertib, dan penuh semangat. Prajurit Kodim 0724/Boyolali menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjaga kebugaran fisik mereka, yang merupakan salah satu elemen penting dalam menjalankan tugas negara.

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari Kabarngetren.com di Google News.