Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineNewsTrending

Karya Bhakti Ksatria Yonzipur 5/ABW Bersama Warga dan Tomas Kapuas Hulu

51
×

Karya Bhakti Ksatria Yonzipur 5/ABW Bersama Warga dan Tomas Kapuas Hulu

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Kapuas Hulu – Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW Pos Kantuk Asam mengadakan kegiatan karya bhakti bersama warga dan tokoh masyarakat di Desa Kantuk Bunut, Kecamatan Puring Kencana, Kabupaten Kapuas Hulu, pada Jumat (05/07/2024). Kegiatan ini berfokus pada pembersihan lingkungan kelompok belajar PAUD Lestari, dengan tujuan menciptakan kenyamanan dan keasrian bagi anak-anak usia dini dalam belajar dan beraktivitas.

Meski memiliki tugas utama menjaga perbatasan RI-Malaysia, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW juga menunjukkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan tempat belajar anak-anak. Kegiatan ini melibatkan anggota Satgas Pamtas RI-Malaysia Pos Kantuk Asam, Kepala Desa Kantuk Bunut, Petrus, perangkat desa, dan warga setempat.

Dukungan dari pihak sekolah turut menguatkan kegiatan ini, dengan harapan agar proses belajar mengajar bisa berlangsung lebih nyaman.

“Karya bhakti ini merupakan bentuk kepedulian Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW terhadap masyarakat dan sekolah di perbatasan,” ungkap Danpos Kantuk Asam, Serka Muji.

Kepala Desa Kantuk Bunut, Petrus, menyatakan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh anggota Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW ini memberikan contoh hidup sehat bagi masyarakat.

“Karena bapak-bapak Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW yang melaksanakan karya bhakti, sama saja memberikan contoh hidup sehat,” ujarnya.

Komandan Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW, Letnan Kolonel Czi Shobirin Setio Utomo, S.H., menambahkan bahwa kegiatan karya bhakti ini merupakan bentuk kasih sayang kepada anak-anak dan sekaligus mengajarkan tanggung jawab diri sendiri maupun terhadap lingkungan sekitar.

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News.