Kabar Ngetren/Surabaya – Pengurus Karang Taruna (Kartar) Surabaya periode 2024-2029 resmi dilantik oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, dalam sebuah acara yang digelar di Balai Pemuda Surabaya pada Jum’at malam, (9/8). Pelantikan ini dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan pemuda, menandai dimulainya masa bakti baru bagi organisasi kepemudaan tersebut.
Febryan Kiswanto, yang terpilih sebagai Ketua Kartar Surabaya, bersama 99 pengurus baru yang berasal dari perwakilan setiap kecamatan dan kelurahan di kota Surabaya, kini resmi mengemban tanggung jawab besar. Dalam sambutannya usai pelantikan, Febryan menggarisbawahi fokus utama Kartar Surabaya ke depan, yaitu memperkuat solidaritas di antara seluruh anggotanya.
“Kita harapkan momen ini menjadi titik penguatan solidaritas seluruh Kartar di Surabaya,” ujar Febryan saat diwawancarai oleh media. Ia menekankan pentingnya kembalinya Kartar ke fitrahnya sebagai organisasi pemuda yang aktif dan solid dalam membantu pemerintah kota mengatasi berbagai permasalahan sosial.
Febryan juga menegaskan komitmen Kartar untuk berperan aktif dalam menangani masalah-masalah sosial di tingkat akar rumput. “Dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi, Kartar siap menjadi motor penggerak perubahan positif bagi masyarakat Surabaya,” jelasnya.
Di tempat yang sama, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menegaskan pentingnya peran Kartar sebagai agen perubahan, khususnya dalam bidang sosial dan pemberdayaan UMKM. Ia juga menyampaikan harapannya agar para pemuda Surabaya, termasuk Kartar dan organisasi kepemudaan lainnya seperti Pemuda Muhammadiyah, Ansor, dan Surabaya Next Leader (SNL), dapat menjadi agen perubahan di kota Surabaya.
“Saya berharap pemuda Surabaya, tidak hanya Kartar, tetapi juga dari berbagai organisasi, bisa menjadi agen perubahan kota Surabaya,” ujar Eri Cahyadi.
Eri juga mendorong Kartar untuk berkolaborasi dengan pemerintah kota dalam menangani permasalahan sosial seperti stunting dan pendidikan. Ia berharap Kartar dapat menjadi garda terdepan dalam kegiatan sosial dan memastikan tidak ada lagi warga yang kesulitan untuk sekolah atau makan.
“Kartar ini bukan organisasi yang berorientasi pada bisnis. Kartar harus tahu siapa yang tidak bisa sekolah, makan, atau membutuhkan sesuatu, sehingga bisa menjadi penggerak di tingkat bawah. Di setiap RW, bergerak bersama lurah, camat, dan RW, memanfaatkan aset pemerintah kota untuk bersama-sama dengan Kartar,” pungkasnya.
Dengan pelantikan ini, diharapkan Kartar Surabaya dapat semakin solid dan aktif dalam menjalankan perannya sebagai organisasi pemuda yang tanggap dan peduli terhadap permasalahan sosial, serta menjadi mitra pemerintah dalam menciptakan Surabaya yang lebih baik dan sejahtera.