Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineNewsSosialTrending

Polsek Simokerto Bagikan 200 Nasi Kotak untuk Warga Surabaya

50
×

Polsek Simokerto Bagikan 200 Nasi Kotak untuk Warga Surabaya

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Surabaya – Hari Jum’at, (9/8), menjadi hari yang cerah bagi warga Surabaya, terutama bagi ibu-ibu dan tukang becak yang berbaris di depan Polsek Simokerto. Mereka berkumpul menunggu kedatangan Kapolsek Simokerto beserta anggotanya yang siap membagikan makanan gratis.

Kepolisian Sektor Simokerto Polrestabes Surabaya, yang dipimpin oleh Kompol Moh Irfan, melaksanakan kegiatan rutin ini dengan membagikan 200 nasi kotak kepada masyarakat sekitar, pengendara yang melintas, serta tukang becak, ojek online, dan petugas kebersihan. Senyum bahagia tampak dari wajah-wajah penerima yang mengapresiasi perhatian dari pihak kepolisian.

Dalam kesempatan tersebut, Kompol Moh Irfan menyatakan, “Bila Tuhan menaikkan rezekimu, maka naikkanlah pula sedekahmu.” Beliau juga menunjukkan kebahagiaan melihat antusiasme masyarakat yang menerima nasi kotak dengan penuh rasa syukur.

Ibu Fatimah, salah satu warga sekitar Polsek Simokerto, mengungkapkan rasa senangnya. “Saya sangat berterima kasih atas nasi kotak gratis ini. Bisa untuk sarapan, dan semoga Polsek Simokerto selalu sehat dan semakin sukses,” ujarnya dengan penuh rasa syukur.

Baca Juga  Lansia di Purbalingga Ditemukan Meninggal di Rumah, Kondisi Mayat Membusuk

Kegiatan berbagi makanan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Simokerto untuk mempererat hubungan dengan masyarakat dan menunjukkan kepedulian mereka terhadap kesejahteraan warga. Dengan semangat kebersamaan, diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News.