Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Danrem 132/Tdl Komitmen Jaring Atlet Taekwondo Berprestasi

52
×

Danrem 132/Tdl Komitmen Jaring Atlet Taekwondo Berprestasi

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Palu – Keyakinan dalam potensi atlet Taekwondo Indonesia Sulawesi Tengah meraih prestasi di tingkat nasional maupun internasional mendapat dukungan kuat dari Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.I.P., M.Han., selaku Ketua Taekwondo Indonesia Sulawesi Tengah. Dalam rapat susunan komposisi personalia pengurus Taekwondo Indonesia Sulawesi Tengah masa Bhakti 2024-2028, Brigjen TNI Dody Triwinarto menegaskan komitmennya untuk menjaring atlet-atlet berpotensi yang bisa meraih prestasi di berbagai level kompetisi.

“Tentunya melalui kepemimpinan saya ini, akan diawali dengan beberapa program kerja nyata yakni menjaring atlet-atlet berpotensi yang nantinya akan menjadi atlet taekwondo yang bisa berprestasi di daerah, nasional maupun di tingkat internasional,” ujarnya pada Senin, 4/3.

Baca Juga  Kesatria Naga Karimata Bantu Panen Kacang Tanah di Desa Tasinifu

Brigjen TNI Dody Triwinarto juga menekankan pentingnya sistem tim kerja yang solid dan saling mendukung dalam mencapai tujuan tersebut. Ia optimis bahwa dengan kerjasama yang baik, cabang olahraga Taekwondo akan menjadi unggulan dan populer di Sulawesi Tengah.

“Kepercayaan yang telah diberikan ini akan menjadi motivasi untuk kita semua dalam mengembangkan cabang olahraga Taekwondo,” tegasnya.

Selain fokus pada pembinaan atlet potensial, Brigjen TNI Dody Triwinarto juga menekankan pentingnya mempersiapkan atlet dengan mental juara untuk menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) mendatang. Untuk mendukung hal ini, mereka berencana untuk menggelar Open Turnamen Danrem CUP Taekwondo, sebagai wadah bagi atlet-atlet yang memiliki mental juara.

Baca Juga  Bupati Purbalingga Dorong Semangat Gotong royong dalam Pancasila Youth Camp 2024

“Kedepan kita akan menggelar Open Turnamen Danrem CUP Taekwondo, untuk mencari atlet-atlet yang bermental juara bukan punya mental bertanding karena Mental Juara tidak semua orang miliki karena mental juara pasti punya mental bertanding, sedangkan mental bertanding belum tentu bisa jadi juara,” imbuhnya.

Brigjen TNI Dody Triwinarto juga mengajak dukungan semua pihak agar Taekwondo Sulawesi Tengah dapat terus berkembang dan meraih prestasi yang lebih baik di masa mendatang. Selanjutnya, ia bersama pengurus melakukan peninjauan terhadap Pembangunan Kantor Pengurus Taekwondo Indonesia Sulawesi Tengah di area wilayah Makorem 132/Tdl. eFHa. 

Kabar Ngetren