Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Masjid At Taqwa Sidoarjo Rayakan Malam Lailatul Qadar dengan Kegiatan Edukasi dan Kebahagiaan

40
×

Masjid At Taqwa Sidoarjo Rayakan Malam Lailatul Qadar dengan Kegiatan Edukasi dan Kebahagiaan

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Sidoarjo – Masjid At Taqwa Sidoarjo, yang terletak di Perum Citra Fajar Golf, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, merayakan malam Lailatul Qadar dengan penuh kegembiraan melalui berbagai kegiatan edukasi dan permainan. Acara ini dihadiri oleh puluhan anak-anak dari wilayah Sidoarjo, yang turut serta dalam rangkaian kegiatan bulan Ramadan, khususnya pesantren kilat, yang mempromosikan pentingnya sikap saling menghargai sesama dan membantu sesama yang membutuhkan. Minggu, 31/3.

Fitria Hatta, selaku panitia penyelenggara kegiatan Pesantren Kilat, menekankan pentingnya pembentukan karakter dan moral anak-anak agar tidak terpengaruh negatif oleh lingkungan sosial. “Dalam pesantren kilat, kita berusaha membentuk karakter dan moral anak-anak agar mereka menjadi pribadi yang berkualitas,” ujar Fitria.

Selain kegiatan pesantren kilat, acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran pendongeng anak nasional, Kak Harris Rizki. Kak Harris, yang didampingi oleh boneka Ayis, menghibur peserta pesantren kilat dengan cerita-cerita yang membangun serta menyampaikan pesan tentang pentingnya toleransi dan upaya menciptakan generasi Indonesia yang unggul dan berprestasi.

Baca Juga  Sеdаng Bеrlаngѕung, Streaming Timnas Indоnеѕіа vѕ Turkmenistan 8 Sерtеmbеr 2023

Anak-anak yang hadir tampak sangat antusias dan bangga dalam mengikuti berbagai kegiatan, mulai dari permainan game, hafalan Al-Quran, buka puasa bersama, hingga mendengarkan dongeng dari Kak Harris. Semangat dan keceriaan anak-anak ini menjadi bagian dari perayaan malam Lailatul Qadar yang penuh makna dan keberkahan. Anton. 

Kabar Ngetren