Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineNewsTrending

Sinergi TNI dan Kejari Boyolali dalam Pemusnahan Barang Bukti, Dukung Penegakan Hukum

49
×

Sinergi TNI dan Kejari Boyolali dalam Pemusnahan Barang Bukti, Dukung Penegakan Hukum

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Boyolali – Upaya penegakan hukum terus diperkuat di Kabupaten Boyolali melalui pemusnahan barang bukti tindak pidana yang telah berkekuatan hukum tetap. Pada Senin, (30/9), Dandim 0724/Boyolali Letkol Inf Wiweko Wulang Widodo, S.Pd., M.Han., yang diwakili oleh Letnan Dua Inf Nasoha, menghadiri kegiatan pemusnahan barang bukti tersebut di halaman Kejaksaan Negeri Boyolali. Acara ini dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Boyolali, Tri Anggoro Mukti, S.H., M.Krim., dan dihadiri oleh perwakilan Muspida setempat.

Dalam sambutannya, Tri Anggoro Mukti, S.H., M.Krim., menyatakan bahwa pemusnahan ini merupakan bagian dari tugas Kejaksaan dalam melaksanakan putusan pengadilan yang sudah inkracht atau berkekuatan hukum tetap.

“Tersangka dari kasus-kasus ini sudah berada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), sehingga barang buktinya kita musnahkan. Ini merupakan wujud nyata dari pelayanan terbaik yang kami berikan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Tri Anggoro menjelaskan bahwa barang rampasan negara yang dimusnahkan terdiri dari berbagai benda sitaan yang terkait dengan kasus pidana. Barang-barang ini telah diputuskan untuk dirampas oleh negara berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap. Barang bukti yang dimusnahkan antara lain 1530 butir pil narkotika, 2 gram serbuk narkotika, 15 unit ponsel, barang-barang terkait tindak pidana pencurian, perjudian, pencabulan, serta 597 botol minuman keras dan senjata tajam.

Baca Juga  Polda Jateng Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Candi 2024

Di sisi lain, Letda Inf Nasoha yang mewakili Dandim 0724/Boyolali menyampaikan dukungan penuh dari TNI, khususnya Kodim 0724/Boyolali, terhadap pemberantasan segala bentuk kejahatan di wilayah Boyolali.

“Kami sangat mendukung upaya penegakan hukum, termasuk dalam pemberantasan narkoba, tindak kekerasan, dan penyalahgunaan obat-obatan terlarang,” ujarnya.

Kehadiran TNI dalam pemusnahan barang bukti ini, menurut Letda Inf Nasoha, merupakan bentuk sinergitas dan dukungan Kodim 0724/Boyolali terhadap penegakan hukum yang dilakukan oleh Kejaksaan Negeri Boyolali.

Baca Juga  Komitmen Polri Kawal Pendistribusian Logistik Pemilu

“Ini adalah komitmen kami untuk selalu mendukung penuh setiap langkah penegakan hukum. Kami berharap sinergitas ini dapat semakin diperkuat demi memberantas kejahatan di Boyolali,” tegasnya.

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News.