Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineNewsTrending

Jam Komandan Dandim 0724/Boyolali Tekankan Netralitas dan Soliditas

46
×

Jam Komandan Dandim 0724/Boyolali Tekankan Netralitas dan Soliditas

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Boyolali – Dandim 0724/Boyolali, Letkol Inf Wiweko Wulang Widodo, S.Pd., M.Han., memimpin kegiatan Jam Komandan (Jamdan) yang diadakan di Lapangan Apel Makodim 0724/Boyolali, Senin, (25/11). Kegiatan ini menjadi ajang komunikasi langsung antara pimpinan dan anggota untuk menyampaikan informasi penting serta menjaga kekompakan dan kesiapan satuan.

Dalam arahannya, Dandim mengingatkan seluruh prajurit untuk menjaga kesehatan, baik pribadi maupun keluarga.

“Kesehatan adalah faktor utama dalam menunjang rutinitas dan tugas pokok, terutama bagi Babinsa yang berada di wilayah. Untuk olahraga, sesuaikan dengan kemampuan dan usia, terutama bagi yang sudah berumur 40 tahun ke atas,” ujar Letkol Inf Wiweko.

Baca Juga  Pj Gubernur Sumsel Beri Motivasi dan Bantuan pada Santri Ponpes Qodratullah di Banyuasin

Terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak, Kodim 0724/Boyolali akan diperbantukan di wilayah hukum Polda Jawa Tengah, termasuk Polres Semarang, Salatiga, dan Boyolali.

“Pilkada di Boyolali dengan dua pasangan calon berpotensi menimbulkan kerawanan. Oleh karena itu, tingkatkan sinergitas dengan aparat terkait dan selesaikan segala permasalahan sesuai protap yang berlaku,” tegasnya.

Ia juga menekankan pentingnya netralitas prajurit dan PNS dalam pelaksanaan Pilkada.

Baca Juga  Indonesia Maju Expo dan Forum 2024: Mendukung Ekonomi Lokal dan UMKM

“Netralitas adalah harga mati. Jangan ada anggota yang terlibat politik praktis. Fokuslah pada tugas untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat,” lanjut Dandim.

Dandim 0724/Boyolali juga mengingatkan seluruh anggota untuk menjaga kekompakan dan solidaritas, baik di lingkungan kantor maupun Koramil.

“Hindari pelanggaran sekecil apa pun yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, maupun satuan. Sukseskan Pilkada Serentak dengan tetap menjaga keharmonisan dalam rumah tangga dan lingkungan kerja,” pungkasnya.

Baca Juga  Pentas Seni dan Gelar Karya di MI Ma'arif NU 01 Pangebatan: Membangun Kreativitas dan Penguatan Profil Pelajar

Kegiatan Jam Komandan ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara pimpinan dan anggota, sekaligus memastikan kesiapan seluruh personel dalam menghadapi tantangan tugas mendatang.

Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News.