BeritaHeadlineNewsTrending

Polsek Candi Gelar Sosialisasi Tata Tertib Berlalu Lintas di MTS Durung Bedug untuk Cegah Kenakalan Remaja

37
×

Polsek Candi Gelar Sosialisasi Tata Tertib Berlalu Lintas di MTS Durung Bedug untuk Cegah Kenakalan Remaja

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Sidoarjo – Upaya pencegahan kenakalan remaja terus digencarkan oleh Polsek Candi, kali ini melalui sosialisasi tata tertib berlalu lintas yang diadakan di MTS Durung Bedug, Candi, Sidoarjo, pada Sabtu, (10/8). Kegiatan ini disampaikan oleh Kanit Binmas AKP Tri Ambarwati bersama Anggota Lantas Polsek Candi, Aipda Sarpan Edi Susilo.

Langkah ini diambil sebagai respons atas maraknya berbagai bentuk kenakalan remaja yang semakin mengkhawatirkan, seperti balap liar, berkendara tanpa SIM, penggunaan sepeda motor dengan knalpot brong, serta terlibatnya remaja dalam tawuran, perundungan, hingga penyalahgunaan narkoba. Kondisi ini mengundang keprihatinan dari pihak sekolah dan kepolisian.

Dalam sosialisasi tersebut, AKP Tri Ambarwati menekankan pentingnya peran pendidikan sejak dini mengenai aturan lalu lintas dan hukum untuk melindungi generasi muda dari perilaku yang merugikan diri sendiri dan orang lain.

“Pengaruh kenakalan remaja paling cepat menyebar melalui penggunaan media sosial yang tidak bijak dan pergaulan yang salah. Karena itu, kami merasa perlu memberikan edukasi yang benar kepada para pelajar agar mereka tidak terjerumus dalam tindakan-tindakan yang bisa berujung pada sanksi hukum,” ujar AKP Tri Ambarwati.

Baca Juga  Ketum DP KORPRI Prof Zudan Ajak ASN Berqurban dalam Seri Webinar #65

Polsek Candi berharap, melalui upaya sosialisasi yang masif dan terus-menerus, dapat mengurangi angka kenakalan remaja di wilayah Candi. Dengan demikian, generasi muda bisa terselamatkan dari pengaruh-pengaruh negatif yang bisa merusak masa depan mereka, sekaligus menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tertib bagi seluruh masyarakat.