BeritaSosial

Panakawan Rescue Sukses Menyelengarakan Miladnya yang Ke-5

178
×

Panakawan Rescue Sukses Menyelengarakan Miladnya yang Ke-5

Sebarkan artikel ini
Panakawan Rescue Sukses Menyelengarakan Miladnya yang Ke-5

Bekasi – Dalam suasana yang penuh kebersamaan dan kehangatan, Panakawan Rescue sukses menyelenggarakan perayaan Milad ke-5 mereka pada Sabtu malam di Sekretariat Panakawan Rescue, Jalan Anyer 1 Blok D 335, Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi.

Mengusung tema “Walau Sederhana Namun Penuh Makna”, acara ini menjadi momen refleksi dan motivasi bagi seluruh anggota serta undangan dari berbagai organisasi kemanusiaan lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Panakawan Rescue, Safri, menyampaikan rasa syukur atas bertambahnya usia organisasi.

Baca Juga  Kapolres Kebumen Pastikan Keamanan Gudang Logistik Pemilu 2024

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan, terus mengembangkan potensi diri, dan tidak mudah puas dengan pencapaian yang telah diraih.

“Kita harus tetap menjaga kebersamaan ini. Jangan berhenti untuk terus belajar dan berkembang. Jadikan momen ini sebagai pengingat untuk terus meningkatkan kualitas diri,” ujar Safri.

Pesan inspiratif juga disampaikan oleh Dewan Pembina Panakawan Rescue, Eko Uban, yang mengajak seluruh anggota untuk selalu rendah hati. Ia menyampaikan filosofi hidup yang mendalam.

Baca Juga  DISKOPDAGIN Gelar Acara Temu Kemitraan Menuju UMKM Naik Kelas

“Mari kita terapkan ilmu padi, makin berisi makin merunduk. Tidak perlu menyombongkan diri kepada siapa pun. Di usia yang masih muda ini, Panakawan Rescue harus terus memperluas wawasan dan menjalin kerja sama dengan lembaga kemanusiaan lainnya,” tegasnya.

Acara Milad ini diakhiri dengan suasana penuh kehangatan melalui sesi ramah tamah dan makan bersama, yang mempererat hubungan antaranggota dan organisasi lainnya yang hadir.

Baca Juga  Silaturahmi Kamtibmas Polda Jateng dan Tokoh Agama: Wujudkan Pemilukada Aman dan Damai 2024

Panakawan Rescue, yang kini telah mencapai usia lima tahun, menjadi bukti bahwa semangat solidaritas dan dedikasi dalam membantu sesama mampu menciptakan perubahan positif di masyarakat.

Semoga perjalanan ini terus berlanjut dengan lebih banyak karya dan kontribusi. (Weki/Dr)

 

Ingin produk, bisnis, atau agenda Anda diliput dan tayang di kabarngetren.com?

Silahkan kontak melalui email: kabarngetrn@gmail.com

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News Google News .