Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineNewsTrending

Gelar Apel Tiga Pilar di Magelang: Polda Jateng Memperkuat Keamanan Jelang Pilkada Serentak

65
×

Gelar Apel Tiga Pilar di Magelang: Polda Jateng Memperkuat Keamanan Jelang Pilkada Serentak

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Magelang – Polda Jawa Tengah (Jateng) menggelar apel tiga pilar di Gedung Jenderal Besar A.H. Nasution, Kota Magelang pada Selasa pagi, (11/6), sebagai langkah untuk memperkuat sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), terutama di tingkat desa menjelang gelaran Operasi Mantap Praja.

Dalam sambutannya, Kapolda Jateng menegaskan pentingnya sinergitas tiga pilar untuk memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat. “Rasa aman adalah hak setiap warga negara, dan jaminan keamanan itu diberikan oleh tiga pilar ini,” kata Kapolda.

Kapolda juga menekankan bahwa tiga pilar harus mampu mengatasi masalah tanpa menimbulkan masalah baru. Usai kegiatan, Kapolda Jateng mengumumkan rencana pelaksanaan Operasi Mantap Praja secara serentak awal Agustus 2024 di 35 Polres jajaran, dengan tujuan mengamankan proses Pilkada Serentak di Jawa Tengah.

“Ini untuk memberikan jaminan keamanan pada masyarakat yang mengikuti proses Pilkada pemilihan Bupati, Walikota, dan Gubernur di Jawa Tengah,” ungkap Kapolda di hadapan awak media.

Baca Juga  Satgas Yonkav 12/BC Latih Kepramukaan Siswa SMPN 3 Entikong: Tumbuhkan Kedisiplinan dan Kebersamaan

Upaya menjaga keamanan dimulai dari terpeliharanya situasi kamtibmas di tingkat desa, yang akan membantu menjaga keamanan hingga tingkat Kota dan Kabupaten. Kapolda menegaskan komitmen untuk bergerak bersama-sama dengan TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah dalam menciptakan rasa aman dalam gelaran Pilkada yang akan datang.