Scroll untuk baca artikel
News

Peduli Banjir di Kabupaten Grobogan: Bhayangkari Daerah Jawa Tengah salurkan Bantuan dan lakukan Trauma Healing

43
×

Peduli Banjir di Kabupaten Grobogan: Bhayangkari Daerah Jawa Tengah salurkan Bantuan dan lakukan Trauma Healing

Sebarkan artikel ini
Grobogan – Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah NY. Deny Agus Suryo bersama rombongan melaksanakan Bhakti sosial sekaligus meninjau lokasi banjir di wilayah Kecamatan. Gubug Kabupaten Grobogan pada Kamis (8/2/2024).
Dalam kegiatan tersebut, Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah turut didampingi oleh Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan bersama para Pejabat utama dan Bhayangkari Cabang Grobogan Polda Jateng. 
Kapolres Grobogan mengatakan, dalam kegiatan ini selain melakukan peninjauan posko bencana dan lokasi banjir, Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah juga menyalurkan bantuan sosial kepada warga yang terdampak banjir.
‘’Siang ini ibu Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah menyalurkan bantuan sembako serta menyerahkan bantuan dari Ketua Umum Bhayangkari atau Ibu Kapolri yang diserahkan kepada warga yang terdampak banjir,’’ kata Kapolres Grobogan.
Beberapa bantuan yang diserahkan dalam kesempatan tersebut diantaranya kebutuhan untuk di konsumsi warga antara lain sayur mayur, telur, beras untuk keperluan dapur umum serta handuk, selimut dan kasur.
‘’Mudah-mudahan ini semua bermanfaat untuk keluarga yang terdampak banjir,’’ ungkap AKBP Dedy Anung
AKBP Dedy Anung menambahkan, dalam kegiatan tersebut Bhayangkari juga melaksanakan Trauma healing khusus nya kepada anak-anak terdampak banjir.
‘’Harapannya, anak-anak ini dapat kembali ceria pasca bencana yang terjadi sehingga mereka bisa segera pulih dari situasi banjir yang terjadi,’’ harap AKBP Dedy 
Menurut AKBP Dedy Anung saat ini beberapa lokasi banjir sudah mulai surut namun demikian, masih memerlukan bantuan dan perbaikan untuk memulihkan situasi yang ada.
Kapolres Grobogan juga menyampaikan terima kasihnya kepada Sat Brimobda Jawa Tengah karena telah mendirikan dapur umum yang mampu membuat seribu porsi makanan dalam satu hari untuk warga terdampak.
‘’Alhamdulilah mendapat bantuan dari Brimob Jawa Tengah yang telah turun dilokasi tersebut sejak dua hari yang lalu, sehingga kebutuhan makan sehari hari warga sekitar dapat kita teratasi ’’ ujar Kapolres Grobogan
Dalam kesempatan yang sama, Camat Gubug Bambang Supriyadi mengucapkan rasa terima kasih karena jajaran Kepolisian telah cepat bergerak dalam membantu bencana
“ atas nama masyarakat Gubug, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kepolisian yang telah bahu membahu membantu warga yang kena bencana, bantuan ini sangat berarti bagi kami semua untuk meringankan beban masyarakat’’ ungkap Camat Gubug.
Seperti di beritakan sebelumnya bahwa banjir di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah di akibatkan meluapnya Sungai Tuntang serta jebolnya beberapa tanggul sungai akibat tidak mampu menampung debit air karena intensitas hujan tinggi dan sempat melumpuhkan beberapa titik jalur utama Semarang-Purwodadi. 
Akibat banjir tersebut lebih dari 60 desa di 16 Kecamatan serta tercatat ada 4.094 kepala keluarga di Grobogan yang terdampak banjir.
Kabar Ngetren