Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineNewsTrending

Presiden Joko Widodo Salurkan Bantuan Sapi Kurban Iduladha 1445 Hijriah

136
×

Presiden Joko Widodo Salurkan Bantuan Sapi Kurban Iduladha 1445 Hijriah

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Jakarta – Presiden Joko Widodo telah menyalurkan bantuan kemasyarakatan berupa sapi kurban dalam rangka perayaan Iduladha 1445 Hijriah. Bantuan ini disampaikan oleh Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono, kepada seluruh gubernur dan penjabat gubernur daerah di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta. Jum’at, (14/6).

Bantuan ini mencakup penyerahan satu ekor sapi kurban untuk setiap provinsi di Indonesia serta Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), sesuai arahan khusus dari Presiden. Heru Budi Hartono menjelaskan bahwa sapi-sapi yang disalurkan memiliki berat bervariasi, mulai dari 800 kilogram hingga satu ton.

Dalam proses penyaluran ini, Sekretariat Presiden bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Peternakan serta Direktorat Jenderal Kementerian Agama untuk memastikan sapi-sapi tersebut dalam kondisi sehat dan bebas dari penyakit.

Heru juga mengungkapkan bahwa penyerahan bantuan sapi untuk Masjid Istiqlal direncanakan dilaksanakan pada sore hari ini atau esok hari.

Bantuan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah untuk mendukung masyarakat dalam merayakan Iduladha dengan khidmat dan bermakna.