Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Bupati Purbalingga Ajak Santri Manfaatkan Waktu Bersama Orang Tua di Hari Terakhir Sebelum Libur Lebaran

42
×

Bupati Purbalingga Ajak Santri Manfaatkan Waktu Bersama Orang Tua di Hari Terakhir Sebelum Libur Lebaran

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Purbalingga – Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, mengunjungi Pondok Pesantren Darul Abror di Desa Kedungjati, Kecamatan Bukateja. Kunjungan tersebut bertepatan dengan hari terakhir para santri sebelum libur lebaran. Bupati ikut serta dalam sholat Tarawih bersama para santri, kemudian memberikan pesan kepada mereka untuk memanfaatkan waktu liburan dengan orang tua sebaik mungkin.

“Manfaatkan libur untuk bertemu orang tua, hormatilah mereka, sayangi mereka, bahagiakan mereka, karena dengan ridhonya, apa yang kita lakukan akan dipermudah dan jadi berkah,” ujar Bupati Tiwi dalam kegiatan di Masjid Darul Muttaqin. Minggu. 31/3.

Baca Juga  Patroli Sіnеrgіtаѕ 'Blue Sky Pаtrоl' Polres Bengkulu Utara Amаnkаn Kаmtіbmаѕ Menuju Pеmіlu 2024

Beliau menegaskan bahwa memuliakan orang tua dapat membawa kesuksesan di dunia dan akhirat, karena doa orang tua, terutama ibu, memiliki kekuatan besar dalam mencapai kesuksesan.

Bupati Tiwi juga memberi semangat kepada para santri untuk terus berusaha mengejar mimpi dan cita-cita mereka, dengan mengingatkan bahwa usaha giat harus diiringi dengan doa.

Selain memberikan pesan-pesan tersebut, kunjungan Bupati juga menjadi momen untuk menyerap aspirasi dan masukan dari para ulama pimpinan pondok pesantren. Tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Purbalingga berencana untuk mengucurkan dana hibah khusus untuk pondok pesantren, sebagai bentuk dukungan terhadap pendidikan Islam di daerah tersebut.

Baca Juga  Pеrіngаtаn HKN, Sаtgаѕ Yоnіf 122 TS Berikan Edukаѕі Kеѕеhаtаn Sekolah Dasar YPPK Epinosa ST Blasius Papua

Di akhir kunjungan, Bupati Tiwi membawa sejumlah bantuan kepada pihak ponpes, antara lain: bantuan kepada pengasuh pondok sebesar Rp 1.100.000, bantuan konsumsi sebesar Rp 2.000.000, bantuan sembako berupa beras 20kg, mie instan 3 dus, minyak goreng 5 liter, serta bingkisan alat ibadah untuk pengasuh ponpes, dan bantuan lain dari Baznas Purbalingga. eFHa. 

Kabar Ngetren