BeritaBudayaHeadlineNewsTrending

Karag Hills Berbudaya, Wabup Purbalingga Tegaskan Komitmen Lestarikan Kesenian Tradisional

540
×

Karag Hills Berbudaya, Wabup Purbalingga Tegaskan Komitmen Lestarikan Kesenian Tradisional

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Purbalingga – Wakil Bupati Purbalingga, Dimas Prasetyahani, menghadiri acara Karag Hills Berbudaya di Desa Timbang, Kejobong, pada Minggu, (23/2).

Kehadirannya menegaskan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Purbalingga dalam melestarikan kesenian tradisional seperti ebeg dan sholawatan, yang telah menjadi bagian dari identitas budaya masyarakat.

Dalam sambutannya, Wabup Dimas menegaskan bahwa Pemkab Purbalingga tidak pernah menolak keberadaan kesenian tradisional, justru berkomitmen untuk terus melestarikannya.

Baca Juga  Lowongan Kerja PT Freeport Indonesia 2024: Kesempatan Emas untuk Posisi Executive Support!

“Justru sebaliknya, kami (Fahmi-Dimas) akan terus melestarikan kesenian ebeg dan sholawatan, agar semakin berkembang di Purbalingga,” ujarnya, merespons isu yang sempat beredar di masyarakat.

Acara Karag Hills Berbudaya tidak hanya menjadi wadah untuk menampilkan kekayaan seni budaya lokal, tetapi juga memperkenalkan wisata Karag Hills kepada masyarakat luas.

“Ini juga menjadi momentum agar wisata Karag Hills semakin dikenal,” imbuh Wabup Dimas.

Baca Juga  Kota Surabaya Kembali Darurat Gengster Bersenjata, Dua Warga Luka Sayatan

Wabup Dimas berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi sarana edukasi budaya bagi generasi muda, serta memperkuat identitas seni tradisional Purbalingga agar tetap hidup dan berkembang.

Dengan komitmen kuat dari pemerintah dan masyarakat, kesenian lokal seperti ebeg dan sholawatan diharapkan semakin masif dan menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari.

Yuk! baca artikel menarik lainnya di Google News Google News .