Sumatera Utara – Musyawarah Besar (Mubes) Forum Masyarakat Pemantau Negara (FORMAPERA) telah sukses digelar pada Selasa, 25 Februari 2025, di Wings Hotel.
Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum Yudhistira S.Kom, serta para pendiri dan pembina FORMAPERA, di antaranya Musfa SH, Marzan SH, MKn, Ihwan Bancin, Dedy Koesnandar, Surya Darma, Arfan SH, dan Purn. Kompol Syahrizal.
Tamu undangan dari berbagai organisasi turut hadir untuk menyaksikan momen penting ini. Beberapa di antaranya adalah Agan SH (Ketua SBSI), Bung Amri (Ketua IWO Sumut), serta Rio Lubis dari IWO Deli Serdang.
Selain itu, Ketua FORMAPEL, Anggie, beserta jajarannya juga turut serta dalam acara ini.
Bambang Syahputra, selaku Ketua DPW FORMAPERA Sumut yang baru, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh sahabat dan mitra organisasi yang telah hadir dalam acara Mubes ini.
“Saya sangat berterima kasih kepada semua yang hadir di acara ini. Kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada saya akan saya jalankan dengan penuh tanggung jawab. FORMAPERA akan terus berperan sebagai organisasi sosial kontrol yang profesional dan berakhlak, serta bersinergi dengan pemerintah daerah untuk membantu masyarakat,” ungkap Bambang.
Sebagai pemimpin baru, Bambang Syahputra menekankan pentingnya kerja sama dan gotong royong dalam membangun organisasi. Baginya, posisi ketua hanyalah simbol amanah, sementara esensi kepemimpinan terletak pada kerja sama yang solid.
“Tidak ada cerita tentang seorang ketua yang berkuasa sendiri. Yang ada adalah kerja sama dan sama-sama bekerja. Kita harus tetap kompak dan solid agar FORMAPERA semakin kuat di Sumatera Utara,” tegasnya.
Bambang juga menyoroti pentingnya perubahan paradigma terkait citra LSM di masyarakat. Menurutnya, meskipun ada segelintir oknum yang mencoreng nama baik LSM, masih banyak organisasi yang bekerja secara profesional dan berakhlak.
“Kita harus merubah cara pandang masyarakat terhadap LSM. FORMAPERA akan menjadi contoh organisasi yang profesional, bermoral, dan bertanggung jawab. Kami siap menjalankan tugas dengan penuh dedikasi,” pungkas Bambang.
Dengan kepemimpinan yang baru, FORMAPERA Sumut diharapkan semakin maju dan menjadi pilar penting dalam mendukung kesejahteraan masyarakat serta berperan aktif dalam pembangunan daerah. (Rizky Zulianda/Dr)
Yuk! baca artikel menarik lainnya di
Google News
.