Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Peringatan HUT ke-62 Kopaska: Upaya Konservasi dan Kebaktian Sosial di Dermaga Muara Tawar

27
×

Peringatan HUT ke-62 Kopaska: Upaya Konservasi dan Kebaktian Sosial di Dermaga Muara Tawar

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-62 Kopaska, sebuah serangkaian kegiatan bakti sosial telah dilakukan di pesisir Dermaga Muara Tawar. Acara tersebut diselenggarakan oleh Dansatkopaska, Kolonel Evi Bayu Priatno ST.M.Tr Hanla, bersama dengan Lantamal III, tokoh masyarakat, dan tamu undangan pada hari Minggu, 10/3.

Kegiatan tersebut mencakup penanaman 600 pohon mangrove dan penebaran 5.000 benih ikan, sebagai bagian dari upaya pelestarian lingkungan. Kolonel Evi Bayu Priatno ST.M.Tr Hanla, Dansatkopaska, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang turut serta dalam kegiatan tersebut.

Baca Juga  Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Lampung: Memperkuat Jiwa Nasionalisme

“Dalam rangka HUT ke-62 Kopaska, kami telah melakukan berbagai macam kegiatan, termasuk penanaman mangrove, pembagian sembako, dan penebaran benih ikan,” ungkap Kolonel Evi Bayu Priatno ST.M.Tr Hanla.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada para undangan yang telah hadir untuk memperingati acara tersebut, yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI-Polri dengan masyarakat serta memupuk semangat kebersamaan, patriotisme, dan rela berkorban demi kemajuan Indonesia.

Baca Juga  Pemdes Karang Klesem Purbalingga Gelar Pawai dan Karnaval HUT RI Ke-78 Tahun

“Kami berharap semua kegiatan dapat dilakukan dengan baik dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Dankopaska juga menyampaikan permohonan maaf atas segala ketidaknyamanan yang mungkin terjadi selama acara tersebut, serta mengekspresikan harapannya agar Kopaska dapat terus meningkatkan profesionalisme di masa mendatang.

“Harapan kita ke depan, semoga Kopaska semakin tangguh dan humanis,” tutur Komandan Kopaska. eFHa. 

Kabar Ngetren