BeritaHeadlineNewsPemerintahanTrending

Pangkostrad Hadiri Penyambutan Kontingen Patriot Indonesia

29
×

Pangkostrad Hadiri Penyambutan Kontingen Patriot Indonesia

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Jakarta – Panglima Kostrad Letjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT menghadiri upacara penyambutan Kontingen Patriot Indonesia yang sukses berpartisipasi dalam Parade Perayaan Hari Republik India (India’s Republic Day Parade 2025).

Acara penyambutan ini dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto di Apron Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Kamis, (30/1).

Dalam sambutannya, Panglima TNI memberikan apresiasi atas keberhasilan defile Kontingen Patriot Indonesia yang tampil memukau di India. Kehadiran TNI dalam parade tersebut tidak hanya menjadi bentuk kehormatan, tetapi juga memperkuat hubungan diplomasi pertahanan antara Indonesia dan India.

Baca Juga  Pimpinan Bedah.co.id Sampaikan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri dan Ajak Wartawan Jaga Profesionalisme

“Kalian telah menunjukkan bahwa bukan hanya sebagai duta bangsa, tetapi juga sebagai simbol persahabatan yang kuat antara Indonesia dan India. Keberhasilan ini diharapkan dapat membuka lebih banyak peluang kerja sama di masa depan,” ujar Panglima TNI.

Pada parade megah tersebut, Kontingen Patriot Indonesia terdiri dari 353 personel, termasuk Pasukan Genderang Suling Canka Lokananta Taruna Akademi Militer serta prajurit gabungan TNI AD.

Baca Juga  Babinsa Srawung Perkuat Sinergi dengan Perangkat Desa untuk Stabilitas Wilayah

Selama beberapa minggu sebelum pelaksanaan parade, mereka menjalani latihan intensif guna memastikan penampilan yang maksimal. Hasilnya, kontingen Indonesia sukses menyajikan defile megah dan marching band yang memukau, menciptakan atmosfer meriah di tengah perayaan.

Tak hanya itu, aksi mereka juga mencuri perhatian pejabat tinggi, undangan kenegaraan, serta masyarakat internasional yang menyaksikan secara langsung maupun melalui berbagai platform media.

Keikutsertaan TNI dalam India’s Republic Day Parade 2025 menjadi bukti nyata komitmen Indonesia dalam memperkuat hubungan internasional melalui diplomasi militer serta memperkenalkan profesionalisme prajurit TNI di kancah global.