Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Bahas Kerjasama Perlindungan Lingkungan dan Peningkatan Ekonomi

9
×

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Bahas Kerjasama Perlindungan Lingkungan dan Peningkatan Ekonomi

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Palembang – Penjabat Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Agus Fatoni, menyambut kunjungan Perwakilan Kedutaan Besar Kanada, Kevin Tokar, dalam rangka mendiskusikan program kerjasama antara Pemerintah Kanada dan Provinsi Sumsel. Program yang telah berjalan, Sustainable Landscape for Climate Resilient Livelihoods in Indonesia Land4lives di Sumsel, menjadi fokus pembahasan dalam pertemuan yang berlangsung di Griya Agung, Palembang, Sumatera Selatan pada Jum’at (3/5).

Dalam pertemuan tersebut, Pemprov Sumsel juga menerima kunjungan dari Icraf untuk membahas perkembangan kegiatan yang dilaksanakan di provinsi tersebut. Kerja sama antara pemerintah Kanada melalui Icraf dengan Pemprov Sumsel bertujuan untuk membantu desa-desa di Sumatera Selatan menghadapi perubahan iklim melalui pendampingan, edukasi, dan pembekalan seperti pemberian bibit dan metode pengelolaan kompos.

Baca Juga  Pj Gubernur Fatoni Paparkan Capaian Kinerja dalam Evaluasi Triwulan II 2024

Agus Fatoni menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang telah dilakukan, sambil berharap program tersebut dapat diteruskan dan diperluas ke desa-desa lain di Sumsel. Dia juga mendorong kolaborasi dengan perguruan tinggi dan perusahaan di Sumatera Selatan untuk memperluas dampak positif dari program tersebut.

Kevin Tokar dari Kedutaan Besar Kanada menegaskan dukungan penuh Pemerintah Kanada melalui Global Affairs Canada (GAC) terhadap program Land4Lives di Sumsel. Dia menyoroti keberhasilan program dalam membangun keterampilan masyarakat untuk meningkatkan pertanian, ketahanan pangan, dan kemampuan dalam menghadapi perubahan iklim.

Baca Juga  Lanjutkan Program Kasad, Anggota Koramil Lakukan Karya Bhakti Pembersihan Pasar

Menurut Kevin, kerjasama antara Land4Lives dengan pemerintah daerah sangat penting untuk menyebarkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh oleh masyarakat ke daerah lain, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh semua orang.

Pada kesempatan yang sama, pihak terkait dari Pemprov Sumsel, Icraf, dan perwakilan dari Kanada juga hadir untuk membahas langkah-langkah selanjutnya dalam melaksanakan program kerjasama tersebut. Diharapkan, melalui kerjasama jangka panjang ini, lingkungan akan dilindungi dan pertumbuhan ekonomi di Sumsel dapat meningkat. eFHa. 

Kabar Ngetren