Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

PW PII Jatim Terus Membina dan Kaderisasi Generasi Muda

13
×

PW PII Jatim Terus Membina dan Kaderisasi Generasi Muda

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Kediri – Pelajar Islam Indonesia Wilayah Provinsi Jawa Timur (PW PII Jatim) terus aktif dalam melakukan pembinaan dan kaderisasi generasi muda, terutama di kalangan pelajar. Upaya ini terlihat melalui penyelenggaraan Leadership Basic Training (BATRA) di Kauman, Gurah, Kabupaten Kediri, pada awal Ramadhan, 11-17 Maret 2023.

Chamid, Ketua Umum PII Jatim, menyatakan bahwa acara BATRA diikuti oleh peserta dari berbagai kota. “Dalam acara ini, kader PII dari Banyuwangi, Lumajang, Sumenep, Lamonan, Blitar, hingga Ngawi turut serta meramaikan,” ungkap Chamid dalam keterangan tertulis kepada media. Minggu, 17/3.

Baca Juga  Yауаѕаn Inѕаn Mаdаnі Purbаlіnggа Gеlаr Khіtаn Bеrѕаmа

Turut hadir dalam acara tersebut adalah anggota Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia (KB PII) Kabupaten Kediri, seperti Etik Khusnatul Mar Ati, seorang aktivis Aisyiyah Kediri, dan Achmad Fanani Sumali, yang juga aktivis Muhammadiyah Kediri.

Chamid menekankan pentingnya proses kaderisasi yang berkelanjutan dan berjenjang untuk mencetak kader umat yang potensial. “Dalam proses kaderisasi, ada empat pilar yang harus dijaga estafetnya, yaitu proses rekrutmen kader, pembinaan mental dan ideologisasi, pembinaan kecakapan soft skill yang mumpuni, serta distribusi dan mentoring kader ke lini strategis,” tambahnya. eFHa. 

Kabar Ngetren