Scroll untuk baca artikel
NewsTrending

Hidayat Nur Wahid: Indonesia dan Rwanda Sambut Kedekatan Diplomatik

8
×

Hidayat Nur Wahid: Indonesia dan Rwanda Sambut Kedekatan Diplomatik

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Jakarta – Kedatangan Duta Besar Rwanda untuk Indonesia, Sheikh Abdul Karim Harelimana, di Komplek Gedung MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta, pada Selasa, (30/4), memperkuat ikatan diplomatik antara kedua negara. Rwanda, yang terletak di Afrika Tengah, kini memiliki kedutaan besar di Indonesia setelah kesepakatan pembukaan hubungan langsung antara kedua negara pada tahun 2022.

Dalam pertemuan di Ruang Kerja Gedung Nusantara III, Wakil Ketua MPR, Dr. H. M. Hidayat Nur Wahid, MA, menyambut Abdul Karim dengan hangat. Kedua belah pihak membahas beragam isu, mulai dari pendidikan Islam di Indonesia hingga dinamika ormas-ormas Islam.

Baca Juga  Lengkapi Surat-surat Kendaraan, Mulai 18 September ada Operasi Zebra

Menurut Hidayat Nur Wahid, penting untuk meningkatkan hubungan antara Indonesia dan Rwanda, mengingat Rwanda memiliki lokasi strategis di Afrika dan telah menunjukkan kemajuan pesat pasca-konflik suku. Rwanda yang kini berubah dari negara terbelakang menjadi negara maju, dengan kualitas pendidikan dan kesehatan yang baik serta persatuan nasional yang kuat.

Salah satu fokus utama adalah peningkatan hubungan antarparlemen, mengingat demokratisasi di Rwanda berjalan baik, dengan partisipasi perempuan dalam parlemen mencapai 61 persen. Indonesia diharapkan untuk membuka kedutaan besar di Kigali atau memperkuat kedutaan besarnya di Nairobi guna memperkuat hubungan bilateral dan meningkatkan kerjasama perdagangan.

Baca Juga  Panglima TNI Terima Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Utama

Kedatangan Abdul Karim menjadi langkah positif dalam memperdalam hubungan antara kedua negara dan membuka pintu untuk kerjasama lebih lanjut di masa depan. eFHa. 

Kabar Ngetren