BeritaHeadlineNewsPendidikanTrending

Sosialisasi TNI AD di SMK Sakti Gemolong, Jaring Pemuda Terbaik untuk Mengabdi pada Negara

24
×

Sosialisasi TNI AD di SMK Sakti Gemolong, Jaring Pemuda Terbaik untuk Mengabdi pada Negara

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Sragen – Pada Selasa, (11/2). TNI AD terus berupaya menjaring pemuda terbaik untuk bergabung dan mengabdi kepada negara.

Salah satunya dilakukan oleh Peltu Suyatno, mewakili Danramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen, yang aktif melaksanakan sosialisasi kepada siswa-siswi SMK Sakti Gemolong.

Sosialisasi ini bertujuan memberikan informasi yang jelas dan transparan mengenai seleksi TNI AD, terutama bagi para siswa lulusan SMA sederajat yang berminat bergabung.

Baca Juga  Peluncuran Buku Karya Dirjen Bina Adwil Kemendagri, Safrizal ZA: Panduan Inovatif untuk Pengembangan Kota dan IKN

“Kegiatan ini merupakan upaya kami untuk memberikan pemahaman yang tepat kepada siswa yang akan segera tamat sekolah. Kami ingin menjaring potensi terbaik dari wilayah ini agar semakin banyak putra daerah yang bisa mengabdi untuk negara,” ungkap Peltu Suyatno.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Suyatno menjelaskan secara detail mengenai tahapan seleksi dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon peserta.

Seleksi TNI AD tidak hanya mengutamakan aspek akademik, namun juga kesiapan fisik, mental, dan kedisiplinan. Oleh karena itu, calon prajurit diharapkan untuk mempersiapkan diri secara menyeluruh.

Baca Juga  HUT KE-1, DPC PWDPI Kota Metro Bagikan Makanan ke-Warga

Suyatno juga meluruskan informasi yang keliru terkait biaya pendaftaran.

“Masuk TNI itu gratis, tidak ada biaya sepeser pun. Jika ada oknum yang meminta uang, itu adalah penipuan. Jangan ragu untuk melaporkannya ke pihak berwajib,” jelasnya.

Martini, Spd, salah satu guru di SMK Sakti Gemolong, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas sosialisasi yang diberikan.

“Kami sangat berterima kasih atas informasi yang jelas ini. Dengan adanya informasi yang akurat, anak-anak kami bisa lebih siap dalam menghadapi seleksi. Semoga ke depan semakin banyak anak muda dari wilayah Gemolong yang bisa menjadi prajurit TNI AD,” ujar Martini dengan penuh harap.