BeritaHeadlineNewsTrending

Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Plupuh Tebar 1.500 Bibit Lele

22
×

Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Plupuh Tebar 1.500 Bibit Lele

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Sragen – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Polsek Plupuh memberikan bantuan 1.500 bibit ikan lele kepada warga di Dukuh Butuh, Desa Gedongan, Plupuh, Sragen.

Bibit lele tersebut ditebar langsung oleh Kapolsek Plupuh, AKP Suparno, bersama jajarannya di sepanjang aliran sungai yang membelah desa. Jum’at, (15/2).

Kapolsek Plupuh menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Asta Cita Presiden, yang bertujuan memperkuat ketahanan pangan masyarakat pedesaan.

Baca Juga  Babinsa Koramil 0906-02/Loa Kulu: Membangun Kesejahteraan Melalui Komsos dan Dukungan Petani Sayur

“Penebaran bibit lele ini diharapkan dapat membantu warga dalam memenuhi kebutuhan lauk pauk sehari-hari. Nantinya, hasil panen bisa dimanfaatkan untuk konsumsi sendiri atau dijual guna menambah penghasilan,” jelas AKP Suparno.

Antusiasme warga terlihat tinggi dalam menyambut program ini. Mereka berkomitmen merawat ikan hingga masa panen tiba.

AKP Suparno menegaskan, program ini bertujuan tidak hanya untuk meningkatkan ketahanan pangan, tetapi juga mendorong kemandirian ekonomi warga desa di wilayah Plupuh.

Baca Juga  Bimbingan Teknis Kejaksaan RI: Public Speaking dan Strategi Komunikasi Efektif

Dengan adanya langkah ini, diharapkan warga semakin mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan dan dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga mereka.

Ingin produk, bisnis, atau agenda Anda diliput dan tayang di kabarngetren.com?

Silahkan kontak melalui email: kabarngetrn@gmail.com