Kabar Ngetren/Indramayu – Dalam rangka Safari Ramadan 1446 H, SMPN 1 Balongan bekerja sama dengan para Santri Pondok Pesantren Lirboyo mengadakan Seminar Kewanitaan pada Sabtu, (8/3), di Aula SMPN 1 Balongan, Jl. Sukaurip No.35, Balongan, Indramayu.
Seminar ini dihadiri oleh kepala sekolah, dewan guru, pembina OSIS, serta lebih dari 1000 siswa dari kelas 7, 8, dan 9. Dalam sesi utama, para santri dari Ponpes Lirboyo memberikan pemahaman mendalam terkait peran wanita dalam Islam serta pentingnya menjaga ibadah dalam kehidupan sehari-hari.
Ketua Safari Ramadhan Santri Lirboyo, M. Luthfi, menyampaikan bahwa seminar ini bukan hanya sekadar diskusi, tetapi juga sebagai momentum untuk memahami bagaimana wanita menjalankan penghambaan kepada Allah SWT dalam berbagai aspek kehidupan.
“Wanita memiliki peran mulia dalam Islam, baik sebagai individu, istri, ibu, maupun sebagai bagian dari masyarakat. Seminar ini bertujuan untuk membekali para remaja agar memahami pentingnya ibadah, menjaga perannya dengan penuh keikhlasan, serta tetap teguh dalam menjalankan ajaran Islam di tengah tantangan zaman,” jelasnya.
Luthfi berharap seminar ini berjalan lancar dan memberikan manfaat besar bagi peserta, sehingga mereka dapat meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan dalam kehidupan sehari-hari.
Sementara itu, Muhamad Muktafa Mahmud, M.Pd., guru Pendidikan Agama Islam (PAI) sekaligus alumni Ponpes Lirboyo, menjelaskan bahwa seminar ini merupakan bentuk aktualisasi ilmu santri dalam kehidupan masyarakat, khususnya bagi para siswa SMPN 1 Balongan.
“Tujuan utama seminar ini adalah untuk mengedukasi remaja tentang berbagai permasalahan kewanitaan dalam perspektif Islam serta memberikan pemahaman lebih dalam mengenai ilmu fikih. Harapannya, silaturahmi antara Santri Ponpes Lirboyo dan keluarga besar SMPN 1 Balongan dapat terus terjalin dan menjadi wadah pembelajaran bagi para siswa dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan,” paparnya.
Seminar ini diharapkan dapat menjadi sarana edukasi dan motivasi bagi para remaja muslimah agar lebih memahami pentingnya ilmu agama dalam menjalani kehidupan. Selain itu, silaturahmi antara SMPN 1 Balongan dan Ponpes Lirboyo semakin erat, sehingga kegiatan serupa bisa terus berlanjut di masa mendatang.
Dengan adanya seminar ini, para siswa, khususnya remaja putri, diharapkan dapat lebih memahami dan mengaplikasikan ilmu fikih kewanitaan dalam kehidupan sehari-hari sebagai bekal untuk menjadi muslimah yang salehah dan berakhlak mulia.