BeritaHeadlineNewsTrending

Takjil Serba Seribu dan Bazar Sembako Murah Polres Purbalingga Diserbu Warga

22
×

Takjil Serba Seribu dan Bazar Sembako Murah Polres Purbalingga Diserbu Warga

Sebarkan artikel ini

Kabar Ngetren/Purbalingga – Polres Purbalingga mengadakan program Takjil Serba Seribu dan Bazar Sembako Murah untuk masyarakat. Kegiatan yang berlangsung di halaman Mapolres Purbalingga pada Jum’at sore, (14/3), ini mendapat antusiasme tinggi dari warga.

Program ini melibatkan anggota Polres Purbalingga yang memiliki UMKM kuliner serta bekerja sama dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Purbalingga dan Eka Surya Plaza. Masyarakat berbondong-bondong membeli takjil seharga Rp1.000 yang langsung ludes terjual dalam waktu singkat. Selain itu, bazar sembako murah juga menarik perhatian karena harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga pasaran.

Tak hanya belanja murah, pengunjung juga disuguhi hiburan unik berupa pertunjukan wayang lalu lintas dan berbagai hadiah menarik yang semakin memeriahkan suasana.

Kapolres Purbalingga, AKBP Achmad Akbar, menjelaskan bahwa ide acara ini muncul karena beberapa anggota Polres memiliki usaha kuliner. Dengan semangat berbagi, mereka bersepakat untuk menjual makanan dengan harga serba seribu rupiah.

“Dengan niatan berbagi, harga bisa diturunkan, sehingga masyarakat bisa mendapatkan takjil dengan harga sangat terjangkau,” ujar Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan bahwa bazar sembako murah ini terwujud berkat kolaborasi dengan HIPMI Purbalingga dan Eka Surya Plaza. Harga yang lebih murah membuat masyarakat antusias berbelanja.

Baca Juga  Mobil Dapur Lapangan Polresta Sidoarjo Diserbu Warga Dusun Mlaten

“Alhamdulillah, antusiasme masyarakat luar biasa. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut agar lebih banyak yang terbantu,” tambahnya.

Wakil Ketua Umum BPC HIPMI Purbalingga, Hamzah Asadullah, mengapresiasi tingginya minat warga terhadap acara ini.

“Semoga kegiatan ini menginspirasi para pengusaha lain untuk turut berbagi dengan masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.

Sejumlah warga juga mengaku senang dengan adanya acara ini. Yunita, warga Desa Blater, mengatakan bahwa program ini membuat masyarakat bahagia meskipun hanya digelar setahun sekali.

“Terima kasih kepada penyelenggara, ini sangat membantu kami,” ujarnya.

Sementara itu, Febri dari Kutasari merasa senang bisa mendapatkan takjil bakso dan pecel hanya dengan seribu rupiah.

Baca Juga  Satgas Buaya Putih Bagikan Sembako kepada Warga di Kampung Mayuberi Puncak Papua

“Kami sangat berterima kasih atas acara ini. Semoga bisa terus diadakan,” ucapnya.

Selain warga, pelajar juga ikut menikmati manfaat acara ini. Devi, siswa SMKN 1 Purbalingga, mengaku mengetahui acara ini dari Instagram dan datang bersama teman-temannya.

“Acaranya seru, Bisa beli takjil enak cuma seribu rupiah. Terima kasih Polres Purbalingga,” katanya.

Acara ini tidak hanya menghadirkan bantuan bagi masyarakat, tetapi juga membangun solidaritas dan kebersamaan di bulan Ramadan.

Ingin produk, bisnis, atau agenda Anda diliput dan tayang di kabarngetren.com?

Silahkan kontak melalui email: kabarngetrn@gmail.com